Membaca iklim

Di pulau jawa khususnya di Yogyakarta punya 2 musim.Yaitu musim kemarau dan penghujan.
Yang tiap tahun kedua musim selalu berbeda waktunya baik datang dan perginya .Misalnya bulan Agustus yang seharusnya musim kemarau,kadang malah hujan deras dan banjir.tapi terkadang bulan Juli sampai dengan bulan oktober sama sekali tak turun hujan.karena memang musim kemarau.
Adapun ciri alam memasuki musim penghujan adalah
1 kedudukan matahari berada di selatan garis Khatulistiwa. angin bertiup lamban pada siang hari.Yang biasanya angin berhembus kencang 40 km/jam
2 Muara sungai Opak buntu.akibat pengaruh angin laut dan pasang surut.Biasanya setelah buntu 4 kali akan di ikuti musim penghujan.
3 Pohon Celung sudah berbunga.Ini juga merupakan ciri ciri akan jatuh musim penghujan
4 Ubi jalar ( uwi) yang kita simpan di rumah mulai bertunas
5 Kalo sarang rayap sudah ada Laron.ini juga pertanda musim hujan sudah dekat.
Berikutnya ciri ciri musim kemarau akan tiba.
1 Posisi matahari berada di sebelah utara garis Katulistiwa.angin mulai bertiup kencang setelah jam 9 pagi sampai jam 5 sore.
2 Ada suara serangga namanya Gareng pung.yang suaranya mirip terompet.Akan terdengar sepanjang hari di bulan Februari - Maret
3 Intensitas Petir tinggi.
Memang sekarang jamanya satelit.Tapi kita juga memerlukan ilmu yang diturunkan oleh nenek moyang,yang sudah teruji ratusan tahun.Bukankah kompiuter juga buatan manusia yang kadang bisa eror juga.
Demikian sedikit uraian dari blogger semoga bermanfaat.jika ada kesalahan mohon maaf dengan sebesar besarnya.sampai jumpa pada episode berikutnya..

Comments